Nah kemaren (minggu, 25agus2013) pas Andung, Raihanna, Asha n asistenya Umi dateng kerumah barulah labu yang terlupakan kembali teringat. Liat2 stok barang alhamdulillah gula, telor, tepung, margarin, kismis hadir semua... Maka jadilah si Cup Cake Labu ini... horeeeee
Bahan:
200 gr labu kuning, kukus
135 gr tepung terigu protein sedang
15 gr tepung maizena
140 gr gula pasir
65 ml santan instan
10 sdm minyak goreng
3 butir telur
Mari membuat:
- Blender labu kuning kukus hingga halus bersama santan dan minyak goreng.
- Kocok telur dan gula pasir hingga lembut dan mengembang.
- Masukkan tepung terigu dan maizena sambil diayak dan diaduk rata. Lalu masukkan labu kuning. Aduk sampai tercampur rata.
- Tuang ke dalam loyang yang telah diberi papercup (*berhubung ngukus labunya kebanyakan jadinya sisa dari blenderan labunya di masukan ke tengah2 adonan) lalu panggang di oven
- Setengah matang taburkan kismis n gula, masukan lagi ke oven masak hingga matang.
Bikinnya cuma 6buah aja, ternyata eh ternyata semua doyan.. Alhamdulillah ya permisa... hehehehe
Tidak ada komentar:
Posting Komentar